10 Universitas Jalur Mandiri Favorit 2020

10 Universitas Jalur Mandiri Favorit 2020

Gambar : Medium.com

Agustus sudah dimulai dan ini merupakan saat penting bagi kita yang telah lulus sekolah. Ini saatnya kita mencari sekolah baru yang lebih tinggi dari sebelumnya. Bagi yang baru lulus SMA, hal ini merupakan momen terpenting  karena Universitas merupakan tempat terakhir kamu ditempa sebelum bisa dilepas di dunia kerja. Ijazah S1 juga merupakan prasyarat minimal untuk melamar pekerjaan.

Nah, bagi kalian yang gagal di SBMPTN, kalian bisa mencoba jalur mandiri. Universitas-universitas masih banyak yang mau menerima murid yang mau belajar dan mengembangkan dirinya. Jangan khawatir kualitas Pendidikan bakal sama cuma proses seleksi yang beda. Di bawah ini ada 10 universitas jalur mandiri terfavorit.

1. Universitas Indonesia

Selain SBMPTN, universitas Indonesia juga membuka jalur khusus mandiri yang dinamakan SIMAK UI. Berbeda dengan jalur SBMPTN, kalian perlu mendaftar langsung ke instansinya langsung dengan membawa prasyarat yang sudah ditentukan.

2. Universitas Gajah Mada

Untuk jalur mandiri UGM ada pendaftaran khusus mandiri yang memiliki kuota hingga  40 persen untuk tahun ini yang bernama UTUL atau ujian tertulis.  Tes ini konon akan segera ditutup jadi segeralah mendaftar agar tidak ketinggalan kuota.

3. Universitas trisakti

Jika kalian  tertarik dengan universitas swasta maka, anda disarankan mencoba kampus ini. Salah satu kampus swasta tertua ini mempunya beberapa prodi yang cukup menggiurkan untuk dicoba. Selain itu kalian juga dapat menggunakan UTBK.

Pendaftarannya pun gratis dan dilakukan secara online dimana kalian bisa memilih sampai 4 prodi. Pengumuman diterimanya diumumkan tiap minggu sesuai prioritas yang didaftar.

4. Universitas Hasanuddin

Bosan di jawa? kalian juga mencoba Universitas Hasanudin yang berada di kota makassar, Sulawesi selatan. Kampus ini juga merupakan salah satu kampus negeri terbesar di Indonesia dengan luas sekitar 220 hektar. Kampus ini juga memiliki akreditasi A dari BAN-PT yang berarti salah satu universitas bagus di Indonesia

Untuk saat ini telah dibuka jalur mandiri yaitu jalur JNS dan POSK. yang dibuka pada 25 juli hingga 25 agustus.  Dan tesnya akan dilakukan secara daring yang akan diberitahukan jadwalnya.

5. Universitas Negeri Sebelas Maret

Solo yang dikenal sebagai kota batik juga terdapat kampus yang menerima siswa jalur mandiri. UNS bahkan menyediakan 4 jenis penerimaan jalur mandiri yaitu SM-jalur Ujian, SM jalur kemitraan,  SM jalur kemitraan, SM jalur prestasi.

6. Universitas Padjadjaran

Kampus yang bertempat di bandung ini juga menyediakan Jalur mandiri lewat UTBK dan UTUL. Ujiannya akan diadakan  tanggal 8-9 agustus dan pengumumannya diadakan pada tanggal 23.

7. Institut Teknologi sepuluh November

Salah satu kampus teknologi bergengsi di Indonesia ini juga menyediakan Jalur mandiri. Untuk mendaftar bisa melalui tes biasa atau kemitraan yang sudah disediakan

8. Universitas Negeri Yogyakarta

Kampus yang cukup terkenal di yogya ini menyediakan banyak sekali jenis jalur mandiri mulai dari prestasi akademik, kampus S1, domisi S1, hingga portofolio luar negeri. Anda bisa memilih sendiri sesuai yang cocok bagi anda.

9. Universitas Negeri Semarang

Kampus yang berlokasi di semarang ini juga menyediakan Penerimaan siswa melalui mandiri. Namun tahun ini akan diganti dengan jalur portofolio mengingat ada covid-19

10. Universitas Airlangga

Kampus negeri berlokasi di Surabaya ini juga menyediakan jalur mandiri. Cara mendaftarnya adalah  memiliki nilai UTBK dan surat bebas narkoba.

Itulah sekumpulan Universitas jalur mandiri favorit di tahun 2020 seperti dilansir Kompas, silahkan pilih universitas mana yang kamu minati sebagai tempat kamu menuntut ilmu.

Exit mobile version